Testimony 5 Henry Saputra-High Blood Pessure

Testimoni email ini ditulis oleh Henry Saputra, seorang peserta pelatihan Circulation of “Qi” for Health®

Angkatan JKT 20, tgl. 01  – 14 Juni  2006, di Jakarta.

Budiman.

Pak Budiman,

Saya ingin berbagi pengalaman, saya peserta angkatan ke 20 ( 01 – 14 Juni 2006, di Jakarta).

Salah satu penyakit saya adalah tekanan darah tinggi, sebelum ikut kelas Sirkulasi Qi tekanan darah saya 160/90 atau 160/100 meskipun makan obat Norvasc 5mg. Dokter saya menambah dosis Norvasc 10mg, namun tekanan darah saya masih tidak stabil 150/90 atau 140/80 paling rendah.

Bulan pertama setelah latihan Qi tekanan darah saya turun 130/80 atau 130/70. Memasuki bulan kedua terjadi pembengkakan pada kedua mata kaki saya dan tekanan darah saya melonjak tinggi bisa mencapai 180/100, saya sempat bingung dan waswas. Menurut keterangan dokter saya, pembengkakan karena akibat samping obat Norvasc, tapi yang aneh kok tekanan darah makin tinggi setelah dosis ditambah.

Namun saya tekun belatih 2 – 3 jam sehari, memasuki bulan ketiga terjadi kemajuan yang pesat, tekanan darah saya kini 130/ 80 atau 120/70 bahkan jika berolah raga tekanan darah saya menjadi agak rendah 110/65. Kini saya kembali ke dosis Norvasc 5mg dan setiap kali saya olah raga saya tidak perlu makan obat lagi namun tekanan darah saya tetap stabil paling tinggi 130/80. Hitung-hitung dosis Norvasc yang saya makan sekarang kurang dari separuh.

Semoga berguna bagi teman-teman peserta kelas sirkulasi Qi.

Salam,

Henry